Menyimpan Kenangan Bersama USB OTG SanDisk
Kenangan adalah sesuatu yang akan terus
diingat dalam pikiran dan hati. Tapi hal itu tidak cukup, perlu ada bukti
kenangan itu salah satunya melalui bentuk dokumen foto dan video. Saya termasuk
orang yang sangat suka mengabadikan segala sesuatunya apalagi yang terkait
dengan diri pribadi, anak dan keluarga. Karena itu tak mengherankan jika
smartphone saya selalu penuh dengan foto-foto dan video.
Kenangan penting saat jadi narasumber ini kan sayang jika hilang |
10 tahun lalu saya biasa mengabadikan kegiatan sehari-hari, entah pekerjaan, organisasi dan anak menggunakan smartphone jadul. Memorinya sangat sedikit bahkan eksternal memori pun hanya mampu dengan kapasitas terbatas.
Untuk mensiasatinya saya selalu memposting di
media sosial. Namun kadang hal itu tidak efektif karena tidak semua foto bisa
dibagikan di media sosial, karena ada foto dan video yang hanya untuk dilihat
sendiri atau bersama keluarga alias #DibuangSayang . Kadang biar memori tetap
tersisa, terpaksa menghapus sejumlah foto dengan berat hati.
Kenangan bersama teman teman keren ini kan harus tersimpan selalu dalam foto |
Jika menghapus sendiri foto atau video yang
mungkin dianggap tidak perlu disimpan tentu itu adalah karena keinginan kita.
Namun apa yang terjadi jika foto dan video itu hilang lenyap bersama smartphone
yang tiba-tiba mati total ?
Yap, peristiwa menyedihkan ini pernah terjadi
pada saya. Ketika saya sudah menggunakan smartphone yang lumayan bagus dengan
memori internal yang besar, saya merasa tidak perlu menyimpan banyak foto di
media sosial.
Tapi, tiba-tiba hal menyedihkan itu terjadi
dalam sekejap saja. Smartphone saya tiba-tiba hang dan mati total. Dunia seakan
runtuh ketika ingat foto-foto di dalamnya yang belum sempat diposting apalagi
diback up khusus.
Saat dibawa ke tempat service solusinya hanya
diformat ulang yang artinya hilang semua dokumen dan foto di dalamnya.Tapi apa
daya saya harus ikhlas.
Foto foto seperti ini harus dibackup |
Apa yang terjadi pada saya juga banyak terjadi
pada orang lain. Bahkan ada teman yang mempunyai smartphone jauh lebih canggih
dari yang saya punya karena punya memori internal jauh lebih besar, juga harus
menangis sedih karena semua foto-foto anaknya dari bayi hilang bersama rusaknya
smartphone tersebut.
Ternyata memang kebiasaan saya, teman saya dan
tentunya pengguna smartphone di Indonesia berdasarkan penelitian Indonesian
Consumer Mobile Habit and Data Management Survey oleh Western Digital menemukan
hal sebagai berikut :
• Sebanyak 97% responden mengandalkan
smartphone sebagai gawai utama dalam
keseharian mereka. Responden yang lebih muda
cenderung lebih banyak menggunakan
smartphone mereka untuk lebih banyak fungsi,
mulai dari gaming, navigasi, video, streaming, atau berbelanja online.
Menariknya, survey ini juga menunjukkan bahwa smartphone
sudah menjadi pengganti ‘kamera’. Lebih dari 90% responden yang memiliki smartphone
mengatakan bahwa mereka lebih sering menggunakan smartphone untuk mengambil
gambar daripada untuk menelepon (87%) atau chatting (72%). Akibatnya,data yang
ada pada smartphone hampir seluruhnya terdiri dari foto (98%) dan video (79%).
Jadi fakta di atas menunjukan jika smartphone
bukan lagi diutamakan sebagai alat komunikasi, tapi cenderung untu kegiatan
lain salah satunya memotret dan video.
• Umumnya, masyarakat Indonesia menggunakan
smartphone dengan memori internal 16-
32 GB (56% responden). Namun, tentu kapasitas
ini tidak akan cukup untuk menampung simpanan foto dan video yang terus
bertambah di smartphone.
Survei membuktikan bahwa lebih dari setengah responden mengatakan
bahwa mereka hanya memiliki sisa memori 1-3 GB di smartphone mereka. Kapasitas
terbatas ini menyebabkan para responden terpaksa menghapus data untuk
mengosongkan kapasitas penyimpanan —dan hampir semua responden yang mengalami
masalah ini mengaku merasa kesal saat ponsel mereka kehabisan kapasitas memori.
Iya, apa yang ditemukan dalam penelitian itu
benar adanya. Saya sendiri cuma menggunakan smartphone dengan kapasitas memori
internal yang sangat kecil.
• Ada banyak faktor yang menyebabkan para
pengguna smartphone kehilangan data mereka. Beberapa di antaranya adalah memori
yang penuh sehingga mereka harus menghapus data, perangkat yang rusak, virus,
file yang rusak, atau kehilangan perangkat.
Walaupun sebanyak 67% responden pernah
mengalami kasus kehilangan datasebelumnya, hanya sepertiga dari mereka yang
rutin melakukan pencadangan atau backup data sebulan sekali (atau lebih). Ini
menunjukkan bahwa sebagian besar responden belum memiliki rencana atau jadwal back-up
yang teratur, padahal back-up merupakan hal yang vital untuk dilakukan di era serba
digital ini.
Iya, penelitian itu benar banget dan sesuai
fakta yang terjadi seperti pada saya dan teman. Harus kehilangan banyak foto
karena smartphone tiba-tiba rusak.
Setelah kejadian yang menyedihkan itu, saya
akhirnya menambahkan memori eksternal di smartphone. Saya membeli memory card
eksternal sebesar 16 GB, yang memang sesuai dengan kapasitas di smartphone
saya. Meski jauh lebih baik, tapi ternyata ukuran memory eskternal sebesar itu
masih belum cukup. Tak jarang saya harus menghapus sejumlah foto meski tidak
sebanyak seperti dulu.
Dalam kebingungan saya dengan kondisi
smartphone yang terbatas bisa ditambahkan memory card eksternal dengan ukuran
tertentu, ternyata ada USB OTG SanDisk yang mempunyai kapasitasnya berbagai
ukuran dan bisa dipakai untuk semua smartphone.
USB OTG SanDisk bisa dikatakan adalah salah
satu solusi atu produk terbaik dalam melakukan backup memori. Kenapa ? Mereknya sudah dikenal dan cocok untuk
smartphone dan tablet.
Selain itu juga tersedia dalam berbagai ukuran
kapasitas mulai dari 16 GB sampai 256 GB. Tidak hanya itu kelebihan lainnya
adalah bisa mengosongkan memori pada smartphone dengan cepat, proses transfer data
juga cepat. Selain itu juga gampang digunakan sebab langsung bisa terhubung ke
smartphone.
Saya sudah mengincar USB OTG SanDisk ukuran 256 GB di Official
Store SanDisk di Shopee. Pokoknya ini official resmi penjualan dan hal itu
bisa dibuktikan dengan barang yang dijual asli sebab di belakang kemasan
tertulis #SanDiskAPAC. Jika sudah memiliki USB OTG SanDisk saya bisa memindahkan berbagai
foto dan video yang menjadi kenangan tanpa takut memori penuh dan repot
menghapus dari smartphone. Pokoknya USB OTG SanDisk adalah tempat yang tepat
menyimpan kenangan.
Wah saya junga ngincer nih USB OTG SanDisk yang 256 GB, walaupun ukurannya kecil nan mungil tapi kapasitasnya besar. Bisa puas foto-foto tanpa harus takut kehabisan memori. Thanks for sharing mbak :D
BalasHapusSaya punya USB OTG ini tapi cuma yang 8 G. Lumayan sih buat backup foto di hape yg tetiba penuh dan bikin mato gaya.
BalasHapusKeren SanDisk ini mba. Saya jadinya gak repot harus keluarin laptop kalo cuma mau mindahin foto atau file, senang deh.
BalasHapusUSB OTG ini tahuuuu banget kebutuhan content creator zaman now
BalasHapusTak perlu risau galau soal simpan foto video dll ya Mba
--bukanbocahbiasa(dot)com--
SanDIsk memang terbaik
BalasHapusbuat segala kalangan profesi.
Ambil cekrek foto
ambil video HD
klo samrtphone penuh tinggal SanDisk in aja hehehe
Saya dulu sering mengalami kehilangan foto penting, karena memori hape penuh, Mbak. Akhirnya solusinya foto lain dihapus, eh.. ada foto penting kehapus. Makanya saya sedia USB OTG SanDisk ini juga. Jadi tidak ada lagi acara hapu-hapus foto saat memori hape penuh hehehe.
BalasHapusEmang sayang banget kalau foto dan data yang di hp kita ilang atau dihapus, perlu banget nih USB OTD Sandisk buat ngeback up datanya.
BalasHapusDijamin aman dengan USB OTG SanDisk semua kenangan yang tersimpan yah, mbak
BalasHapusPraktis juga hheee
Yang aku suka itu selain bentuknya praktis OTG SanDisk digunakan sebab langsung bisa terhubung ke smartphone.gak riweh cari kabel sana - sini
BalasHapusAku juga salah satu usb otg user. Walopun smartphone ku mememiliki memori internal 128G , ternyata tetap butuh usb otg u/ backup.
BalasHapusSegera kita beli..
BalasHapusSaya juga udah mupeng tiap baca ulasannya 😁
Keren ah, dengan USB OTG SanDisk kita bisa memindahkan berbagai foto dan video yang menjadi kenangan tanpa takut memori penuh dan repot menghapus dari smartphone. USB OTG SanDisk adalah tempat yang tepat menyimpan kenangan terbaik berarti ya...:)
BalasHapus
BalasHapusSaya juga jadi pengen beli berapa harganya kira2 kak. Sayang kan kalau foto kenangan kita kehapus, hp eror gara2 kepenuhan.
Wah kapasitasnya pun gede maksimal ya mbak, bisa buat nyimpen banyak foto ini mah makasih rekomendasinya
BalasHapusSaya juga pengalaman memori hape full akhirnya sampai ganti memori card nya . Tapi ceroboh nya karna memori card SD ukuran nya kecil terselip dan jadi hilang . Ah sedih banget padahal banyak foto kenangan disana . Trus kepikiran mau masukin foto ke flashdisk tp males banget buka laptop . Lihat USB OTG Sandisk kok langsung jatuh cinta . Praktis sekali yaa dan jadi gak buang buang waktu untuk mindahin nya .
BalasHapusaku memori external sudah pake sandisk, sekarang tinggal beli yang USB OTG biar mudah transfer dan back-up data dari smartphone ke Laptop
BalasHapususb otg sandisk ini kok buat saya selalu terkesan ya. selain memudahkan kita-kita dengan kehectikannya sebagai content creator, dia juga menyuguhkan keamanan penyimpanan file-file kita. Duh masih dlm memori gmn kesalnya ssaya waktu semua file hp harus dihapus dan tiba-tiba hilang gtu aja dari memori hp karena memori hp nya sendiri kepenuhan. jadi pengen cusss beli langsung.
BalasHapusBagus banget ini SanDisk nya mbak. Saya termasuk orang yang sering abis memori hape gara2 foto dan video. Cocok banget kayaknya untuk saya. Makasi infonya ya mbak.
BalasHapusSetuju, sekarang zaman udah canggih, foto bs lewat hp & bs jg disimpan pakai OTG jd praktis yaa
BalasHapusAku juga pakai lho, mudah nyimpan datanya. Jadi gak takut photo dan make video memori penuh
BalasHapus